Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Latihan Soal dan Jawaban UAS Kewirausahaan SMK #2

Latihan Soal dan Jawaban UAS Kewirausahaan SMK Versi 2

kewirausahaan smk

yo lama tak post karena sibuk push tier legends di moba analog :v... yaps kali ini saya akan membagikan latihan soal kewirausahaan yang kedua.. so plagiat.. eh pelajari baik baik ya!!

1. Dalam mengerjakan tugasnya guru memerlukan bantuan dari pekerjaan ketatausahaan, seperti mencatat kemajuan belajar siswa dalam buku raport, membantu mengetikkan soal soal ujian test semester.....
a. Ciri pekerjaan kantor efisiensi
b. Ciri pekerjaan kantor pelayanan
c. Ciri pekerjaan kantor terintegrasi
d. Ciri pekerjaan kantor terbuka
e. Ciri pekerjaan kantor dilakukan oleh semua pihak

2. Dalam pekerjaan kantor mengenal istilah formulir , yang berfungsi salah satunya mencari suatu keterangan tertentu, keuntungan formulir.....
a. Sebagai bukti fisik
b. Sebagai dasar petunjuk
c. Adanya keseragaman dan mengurangi penyimpangan
d. Petunjuk untuk bekerja
e. Mencari keterangan

3. Untuk mendapatkan kenyamanan bekerja dikantor perlu ada penataan ruang yang baik, yang dapat membuat karyawan maupun tamu yang datang merasa nyaman dengan ruang kantor. Bentuk tata ruang kantor meliputi tertutup,terbuka dan semi tertutup,adapun keuntungan terbuka......
a. Pekerjaan rahasia dapat terjaga dengan baik
b. Karyawan lebih leluasa dalam bekerja
c. Mudah dalam pengawasan dan berkoordinasi
d. Pimpinan dan karyawan bekerja lebih tenang
e. Pimpinan lebih mudah keluar masuk

4. Kemampuan menyampaikan komunikasi menyampaikan pendapat  melalui bicara, menulis, menggambar atau menggunakan kode kode...
a. Kecakapan berkomunikasi
b. Perilaku
c. Pengetahuan
d. Kebudayaan
e. Interior kantor

5. Dalam menjalankan kegiatannya organisasi dibagi menjadi beberapa unit yang diberi wewenang untuk melaksanakan tugas tugas dan akan diminta pertanggungjawabannya, berarti administrasi perkantoran menerapkan prinsip......
a. Kesatuan perintah
b. Koorinasi
c. Pembagian tugas
d. Pendelegasian wewenang
e. Rentang organisasi

6. Hal ini merupakan langkah terakhir dalam mengembangkan pesan pesan bisnis secara efektif. Masing masing pesan bisnis tersebut perlu diedit baik menyangkut masalah isi dan pengorganisasiannya, gaya penyampaian, dan format pengisiannya.......
a. Revisi
b. Editing
c. Perubahan
d. Perbaikan
e. Ralat

7. Komunikasi bisa langsung maupun tidak langsung, keefektifan komunikasi akan tergantung pada bagaimana cara menyampaikan dan media yang digunakan sehingga melalui kesempatan yang dimilikinya dapat tersampaikan dengan baik...
a. Saluran komunikasi
b. Ide komunikasi
c. Analisa komunikasi
d. Umpan balik
e. Melakukan kolaborasi informasi

8. Langkah-langkah yang dilakukan resepsionis dan sekretaris saat melakukan panggilan telepon keluar....
a. Mencatat nomor dari pihak yang akan melakukan hubungan, menyambungkan telepon dengan nomor yang akan dituju, kemudian katakan ada yang ingin berbicara dan sambungkan dengan pihak yang ingin melakukan hubungan telepon
b. Menyambungkan telepon dengan nomor yang akan dituju kemudian katakan ada yang mau berbicara
c. Mencatat nomor dan sambungkan dengan nomor yang akan dituju
d. Menyambungkan telepon kemudian katakan ada yang ingin berbicara
e. Mencatat nomor dari pihak yang akan melakukan hubungan, menyambungkan kemudian menyampaikan maksud pada yang dituju

9. Pembelian pengadaan perlengkapan kantor diserahkan pada unit masing-masing dengan berpedoman pada ketentuan yang berlaku...
a. Sentralisasi
b. Desentralisasi
c. Demokrasi
d. Musyawarah
e. Kombinasi sentralisasi dan desentralisasi

10. Unit layanan pengadaan yang  selanjutnya disebut ULP adalah unit organisasi kementrian/lembaga/pemerintah daerah/institusi yang berfungsi melaksanakan pengadaan barang/jasa yang bersifat permanen, dapat berdiri sendiri atau melekat pada unit yang sudah ada. Peraturan Presiden Republik Indonesia No.4 tahun 2015 tentang pengadaan barang/jasa pemerintah....
a. Pasal 1 Ayat 3
b. Pasal 1 A yat 2
c. Pasal 1 Ayat 1
d. Pasal 1 Ayat 5
e. Pasal 1 Ayat 4

11. Cara  perawatan perforator dengan benar dapat dilakukan dengan....
a. Masukkan warkat-warkat yang akan diluangi sesuai kemampuan
b. Buka penutup lubang potongan kertas di bawah secara terus menerus
c. Bersihkan lubang-lubang perforator saat luang
d. Taruh perforator disembarang tempat
e. Menyimpang potongan kertas diperforator terus menerus

12. Seorang Direktur  yang memberikan surat tentang pelimpahan wewenang kepada seseorang yang dipercaya untuk mewakili  direktur untuk melaksanakan tugas perjalanan dinas selama tiga hari di luar kota. Surat yang diterima disebut..........
a. Surat pemberitahuan
b. Surat keterangan
c. Surat kuasa
d. Surat perintah
e. Surat pengantar

13. Surat tertanggal 21 Februari 2016 dari PT Merbabu telah diterima 4 hari kemudian oleh Umami (pencatatan surat) dari PT Indah Permai. Pada kolom indeks di kartu kendali, Umami mencatat....
a. Merbabu,PT
b. Indah Permai, PT
c. PT Merbabu
d. PT Indah Permai
e. Permai,Indah,PT

14. Ketika amplop surat akan dibuka dengan alat pembuka surat dan untuk menghindari surat tidak sobek, sebaiknya digunakan...
a. Sampul surat dibuka sedikit pada posisi paling atas
b. Surat diketuk-ketukkan diatas meja
c. Ujung sampul dibuka sedikit
d. Sampul surat dibuka perlahan-lahan
e. Ujung sampul dilipat sedikit

15. Salah satu pertimbangan suatu instansi atau organisasi memilih mesin kantor...
a. Mesin dipergunakan untuk satu jenis pekerjaan
b. Pemeliharaan mesin secara khusus dan mahal
c. Penggunaan mesin hanya untuk orang-orang tertentu
d. Lebih mengutamakan kuantitas
e. Jenis mesin hendaknya praktis

16. Untuk menghapus e-mail yang sudah tidak diperlukan pada menu inbox adalah mengklik delete. Sebelum mengklik delete, langkah yang harus dilakukan....
a. Klik Check
b. Klik Spam
c. Klik Checkbox
d. Klik box
e. Klik move

17. Salah satu syarat sistem penyimpanan wilayah adalah menyusun daftar klasifikasi wilayah. Misalkan Propinsi Jawa Tengah, Kabupaten Magelang dan Kecamatan Mungkid maka daftar klasifikasinya...
a. Laci : Mungkid, Guide : Magelang, Folder : Jawa Tengah
b. Laci : Magelang, Guide : Mungkid, Folder : Jawa Tengah
c. Laci : Jawa Tengah, Guide : Magelang, Folder : Mungkid
d. Laci : Magelang, Guide : Jawa Tengah, Folder : Mungkid
e. Laci : mUngkid, Guide : Jawa Tengah,  Folder : Magelang

18. Pengurusan dan pengendalian arsip dilakukan dengan beberapa tahapan. Tahap pertama dalam pengurusan dan pengendalian arsip...
a. Pencatatan
b. Penyimpanan
c. Penyortiran
d. Distribusi
e. Penerimaan surat

19. "Perhatikan kriteria-kriteria berikut!"
1. Menyesuaikan bentuk dan ukuran arsip
2. Memperhatikan sifat arsip
3. Mengutamakan harga mahal
4. Menyesuaikan ruangan penyimpanan
5. Memilih merk luar negeri
Kriteria yang perlu dipertimbangkan ketika melakukan pembelian peralatan kearsipan sebagai berikut...
a. 1,2 dan 3
b. 1,2 dan 4
c. 1,2 dan 5
d. 1,3 dan 4
e. 1,3 dan 5

20. Dokumen yang diterbitkan oleh instansi atau perusahaan yang  bersangkutan untuk  seorang  yang bertugas melaksanakan perjalanan dinas....
a. Surat Keterangan Fiskal
b. Tanda Bukti Perizinan
c. Surat Perintah Perjalanan Dinas
d. Tiket Transportasi
e. Tiket Akomodasi Hotel

21. Peserta rapat yang berperan menjadi juru damai dan memiliki sifat penuh pengertian, sabar,toleransi yang tinggi, dan berjiwa besar adalah peserta rapat yang mempunyai tipe....
a. Inisiatif
b. Perantara
c. Informan
d. Pendengar
e. Pemersatu

22. Peralatan yang dipersiapkan dalam kegiatan rapat untuk menampilkan bahan presentasi dari komputer atau laptop...
a. Whiteboard
b. Perforator
c. LCD Projector
d. Numerator
e. Flip Chart

23. Jika ingin menimbulkan semangat kebersamaan/teamwork serta agar menghargai semua peserta rapat maka pengaturan tempat duduk dapat dilakukan dengan gaya...
a. Round table
b. Huruf U
c. Klasikal
d. Huruf V
e. Konferensi

24. Orang yang bertugas membuat catatan hasil rapat disebut juga dengan...
a. Sekretaris
b. Arsiparis
c. Notulis
d. Notaris
e. Agendaris

25. Segala jadwal kegiatan pimpinan yang memerlukan kehadirannya di luar rutinitas kantor disebut dengan...
a. Jadwal kerja pimpinan
b. Jadwal tugas pimpinan
c. Jadwal dinas pimpinan
d. Jadwal perjalanan pimpinan
e. Jadwal pertemuan pimpinan

26. Voting dalam rapat mengandung arti bahwa....
a. Pemungutan suara anggota rapat
b. Penghitungan suara dalam rapat
c. Pengesahan hasil rapat
d. Penarikan kesimpulan dalam rapat
e. Penghentian sementara jalannya rapat

27. Dokumen hasil rapat yang dikirimkan dengan internet untuk mempersingkat waktu dan biaya pengiriman serta formal adalah melalui....
a. Blog
b. Facebook
c. Faxsimile
d. Whatsapp
e. E-mail

28. Langkah yang harus dilakukan pemegang kas kecil setelah mencatat pengeluaran dana....
a. Membuat laporan pertanggungjawaban
b. Melampirkan bukti pengeluaran penggunaan kas kecil
c. Menyimpan catatan ke dalam folder kerja
d. Meminta ganti pembayaran kepada pimpinan perusahaan
e. Meringkas instruksi-instruksi pimpinan perusahaan

29. Saldo awal bulan sebesar Rp.950.000,00. Selama satu bulan terjadi pengeluaran sebesar Rp.900.000,00. Apabila pembukuan kas kecil menggunakan sistem dana tidak tetap, maka jumlah saldo bulan berikutnya setelah diisi kas kecil adalah sebesar...
a. Rp.950.000,00
b. Rp.900.000,00
c. Rp.1.900.000,00
d. Rp.1.000.000,00
e. Rp.50.000,00

30. Untuk mendokumentasikan bukti kas masuk dan bukti kas keluar beserta bukti transaksinya digunakan...
a. Agenda
b. Album
c. Ordner
d. Map
e. Suitcase

31. Perusahaan dalam mewujudkan pelayanan prima harus memperhatikan penampilan nonverbal. Penampilan nonverbal dalam pelayanan prima melalui...
a. Hubungan sosial
b. Santun dalam berbicara
c. Tutur sapa
d. Cara busana
e. Komunikasi

32. Dalam mengolah data, ada tipe data yang digunakan untuk menyimpan dengan menggunakan tanggal dan jam. Pengolah dalam hal ini meenggunakan data tipe...
a. Text
b. Currency
c. Date/time
d. Yes/no
e. Number

33. Membaca surat, memeriksa lampiran,membubuhkan stempel agenda, dan mencatat surat dalam buku agenda masuk. Kegiatan tersebut termasuk bagian dari...
a. Penyimpan
b. Pencatat surat
c. Penerima
d. Penyortir
e. Pengarah

34. Dalam tata cara pengadaan pegawai terdapat tes umum dan wawancara. Kedua teks tersebut, termasuk dalam tahap..
a. Penarikan
b. Seleksi
c. Penempatan
d. Mutasi
e. Pensiun

35. Tujuan pelayanan prima dapat dipraktekan dalam kegiatan dibawah ini...
a. Memberikan pelayanan biasa kepada konsumen
b. Menghindari kepada konsumen
c. Menumbuhkan kepercayaan pelanggan terhadap barang yang ditawarkan
d. Mendapat tuntutan dari pelanggan
e. Pelanggan tidak puas terhadap produknya

36. Ada beberapa tahapan dalam menetapkan pegawai prestasi bagi PNS. Adapun tahapan meliputi...
a. Survey,wawancara,kemampuan,psikologi
b. Wawancara,kemampuan,psikologi,survey
c. Tes psikologi,kemampuan,wawancara, dan survey
d. Wawancara,psikologi,kemampuan,survey
e. Tes psikologi,wawancara,kemampuan,survey

37. Apabila  ada dua orang/lebih PNS yang berpangkatan sama dan diangkat dalam pangkat itu dalam waktu yang sama dan memangku jabatan yang sama, maka dari mereka yang memiliki masa kerja sebagai PNS lebih banyak dicantumkan dalam urutan lebih tinggi. penjelasan di atas mereka merupakan keterangan Daftar Urutan Kepangkatan (DUK).....
a. Usia
b. Pangkat
c. Masa kerja
d. Latihan jabatan
e. Pendidikan

38. PNS memiliki hak cuti kerja. Bagi PNS yang mengambil cuti besar kurang dari 3 bulan,maka cuti besar yang menjadi hak nya akan.....
a. Diubah
b. Tetap
c. Dihapus
d. Diganti
e. Dipertahankan

39. Ada beberapa aturan pemerintah dalam menentukan batas usia pensiun. Batas usia pensiun PNS yang memangku jabatan ketua, maka hakim MA, Jaksa Agung, dan Aselon  I, pensiun pada usia....
a. 50 tahun
b. 55 tahun
c. 60 tahun
d. 65 tahun
e. 70 tahun



40. PNS yang melakukan penceraian harus memperhatikan beberapa hal. Apabila PNS yang permintaan izin untuk bercerai di tolak, apabila....
a. Tidak bertentangan dengan ajaran yang dianut  
b. Bertentangan dengan ajaran agama yang dianut  
c. Tidak bertentangan dengan peraturan-peraturan berlaku
d. Alasan perceraian yang dikemukakan tidak bertentangan dengan akal sehat
e. Tidak bertentangan dengan peraturan masyarakat

Agus Dwi
Agus Dwi Selalu ada cara lain untuk menjadi lebih baik dari hari ini.

Posting Komentar untuk "Latihan Soal dan Jawaban UAS Kewirausahaan SMK #2"